Download Print this page

Hitachi H 41SD Handling Instructions Manual page 21

Hide thumbs Also See for H 41SD:

Advertisement

Available languages
  • EN

Available languages

  • ENGLISH, page 3
SEBELUM PENGGUNAAN
1. Sumber listrik
Pastikan bahwa sumber listrik yang akan digunakan
mematuhi persyaratan daya yang ditetapkan pada pelat
nama produk.
2. Sakelar daya
Pastikan bahwa sakelar daya berada dalam posisi MATI.
Jika colokan dihubungkan ke stopkontak saat tombol
sakelar dalam posisi HIDUP, perkakas listrik akan segera
menyala dan bisa mengakibatkan cedera serius.
3. Kabel ekstensi
Ketika area kerja jauh dari sumber listrik.
Gunakan kabel ekstensi dengan ketebalan yang cukup
dan kapasitas yang sesuai. Kabel ekstensi harus dibuat
sependek mungkin.
4. Pemasangan perkakas
PERHATIAN
Pastikan sakelar dalam posisi MATI dan lepas colokan
dari stop kontak untuk menghindari cedera serius.
CATATAN
Terkait dengan perkakas seperti titik tengah dan
pemotong, pastikan menggunakan komponen asli yang
dijual terpisah yang dirancang oleh HITACHI.
(1) Lap dan bersihkan bagian shank dari perkakas, dan
berikan gemuk atau minyak mesin padanya.
(2) Masukkan bagian shank dari perkakas seluruhnya ke
lubang heksagonal pada penutup depan dengan kondisi
di mana grip geser tertarik seluruhnya ke arah
pada Gbr. 1.
(3) Kembalikan grip geser ke posisi awal dan pastikan
perkakas tertarik dan terkunci dengan aman.
(4) Pelepasan dilakukan pada kondisi di mana grip geser
tertarik sepenuhnya ke arah
dengan pemasangan perkakas.
PERHATIAN
Pastikan menggenggam handel dan handel sisi selama
melakukan pekerjaan. Jangan memegang grip geser
selama bekerja: Jika Anda menariknya secara tidak
sengaja, titik tengah bisa bergeser.
CARA MENGGUNAKAN MARTIL PENGHANCUR
(Gbr. 2)
1. Setelah meletakkan ujung perkakas ke permukaan
beton, nyalakan.
2. Dengan memanfaatkan bobot mesin dan memegang
martil penghancur dengan kuat menggunakan kedua
tangan, seseorang dapat secara efektif mengendalikan
gerakan balik yang dihasilkan.
Lakukan dengan kecepatan kerja sedang, penggunaan
terlalu banyak kekuatan akan mengurangi efi siensi.
PENGGANTIAN GEMUK
Martil penghancur merupakan bentuk yang memiliki
konstruksi untuk melindungi dari debu dan mencegah
kebocoran pelumas. Mesin ini bisa digunakan tanpa
tambahan gemuk selama periode waktu yang lama. Namun,
berikan gemuk pengganti untuk mempertahankan usia
layanan. Ganti gemuk seperti yang dijelaskan di bawah.
1. Periode penggantian gemuk
Periksa jumlah gemuk sesuai dengan waktu periode
penggantian sikat karbon. (Lihat bagian PEMELIHARAAN
DAN PEMERIKSAAN.) Mintalah penggantian gemuk di
Pusat Layanan resmi Hitachi terdekat.
Jika Anda terpaksa mengganti gemuk sendiri, silakan
ikuti poin-poin berikut.
seperti
dengan cara yang sama
2. Cara mengganti gemuk
PERHATIAN
Sebelum mengganti gemuk, matikan daya dan cabut
colokan dari stopkontak.
(1) Lepas penutup engkol dan lap gemuk lama di dalamnya.
(Gbr. 3)
(2) Berikan 35 g (volume standar untuk menutup poros
penghubung) Gemuk Martil Listrik Hitachi A ke wadah
engkol.
(3) Setelah mengganti gemuk, pasang penutup engkol
dengan aman.
CATATAN
Gemuk Martil Listrik Hitachi A adalah tipe viskositas
rendah. Ketika gemuk terpakai, silakan membeli dari
Pusat Layanan resmi Hitachi.
PEMELIHARAAN DAN PEMERIKSAAN
PERHATIAN
Pastikan sakelar dalam posisi MATI dan lepas colokan
dari stop kontak untuk menghindari cedera serius.
1. Memeriksa perkakas
Karena penggunaan perkakas yang tumpul akan
mengurangi efi siensi dan menyebabkan kesalahan
motor, tajamkan atau ganti perkakas ketika abrasi telah
terlihat.
2. Memeriksa sekrup pemasang
Periksa secara rutin sekrup pemasang dan pastikan
sekrup terpasang erat. Jika ada sekrup yang longgar,
segera eratkan kembali. Tidak dapat melakukan hal ini
dapat mengakibatkan risiko bahaya yang serius.
3. Pemeliharaan motor
Kumparan unit motor adalah "jantung" perkakas listrik.
Berhati-hatilah untuk memastikan kumparan tidak rusak
dan/atau basah karena oli atau air.
4. Memeriksa sikat karbon (Gbr. 4)
Motor memakai sikat karbon yang merupakan komponen
yang bisa diganti. Karena sikat karbon yang terlalu aus
karena sering dipakai bisa mengakibatkan masalah pada
motor, ganti sikat karbon dengan yang baru dengan
nomor sikat karbon yang sama yang ditampilkan dalam
angka ketika sikat telah usang atau mendekati "batas
keausan".
5. Mengganti sikat karbon
Longgarkan sekrup dan lepas penutup ekor.  Lepas
penutup sikat dan sikat karbon. Setelah mengganti sikat
karbon, jangan lupa mengencangkan tutup sikat dengan
aman dan memasang penutup ekor.
6. Daftar komponen servis
PERHATIAN
Perbaikan, modifi kasi, dan pemeriksaan Perkakas Listrik
Hitachi harus dilakukan oleh Pusat Servis Resmi Hitachi.
Daftar Komponen ini akan membantu jika diserahkan
bersama perkakas ke Pusat Servis Resmi Hitachi ketika
meminta perbaikan atau pemeliharaan lainnya.
Saat mengoperasikan dan memelihara perkakas listrik,
peraturan dan standar keselamatan yang ditetapkan di
setiap negara harus dipatuhi.
MODIFIKASI
Perkakas Listrik Hitachi disempurnakan dan dimodifi kasi
secara terus menerus untuk mengikuti perkembangan
teknologi terbaru.
Oleh karena itu, sebagian komponen dapat berubah
tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.
CATATAN
Karena program penelitian dan pengembangan HITACHI
yang terus menerus, spesifi kasi di sini dapat berubah tanpa
pemberitahuan sebelumnya.
Bahasa Indonesia
21

Advertisement

loading